Ghina Hai, saya Ghina. Perempuan pecinta pagi, pendengar setia radio dan podcast, menulis tentang kehidupan perempuan dan hal terkait dengannya.

Ramadhan dan Keberkahan Jumat #6 Day

44 sec read

Pada malam ini ada kegiatan yang berbeda dari malam-malam biasanya selama bulan ramadhan ini. Ternyata setiap malam jumat selama bulan ramadhan itu ada yang namanya kegiatan khataman. Jadinya dalam semalam itu khatam 30 juz dengan diakhiri oleh makan bakso bersama warga. Alhamdulillah dapat menikmati bakso gratis, haha

Rutinitas juga seharusnya berbeda pada pagi harinya, jika pada biasanya jumat pagi itu waktunya untuk libur ngaji, ternyata jika puasa itu tetap mengaji, alias tidak libur, tapi dasarnya kita bandel, akhirnya sehabis shubuh menyengajakan diri untuk meliburkan diri demi untuk tertidur di pagi.

Kenikmatan bakso dan kenikmatan tidur pagi hari tadi kemudian ditegur oleh ngaji Riyadush shalihin siang ini, Dengan awalan bab tentang Taubat mencoba menampar kita pada perlakuan kita tadi pagi. Menyengajakan diri untuk libur ngaji, pada sudah tahu kalo memang tidak libur mengaji.

Niat itu adalah awalan dari sebuah perbuatan yang akan kita lakukan, tanpa niat apa-apa yang akan kita lakukan tidaklah berguna, tapi dengan niat, jika yang diniatin itu yg baik maka tidak dilakukannya perbuatan dari niat tersebut pun sudah dihitung 1 (satu) pahala.

Ikut khataman dengan bonus makan bakso bisa jadi merupakan amalan dengan niat yg baik, tapi tidak mengaji di pagi hari dengan sudah adanya niatan utk bolos ngaji, itu sudah termasuk niatan buruk kan?Nah lhooo.

Ghina Hai, saya Ghina. Perempuan pecinta pagi, pendengar setia radio dan podcast, menulis tentang kehidupan perempuan dan hal terkait dengannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Captcha loading...

error: Content is protected !!